Semarak Peresmian Gerai Z-Ifthar Ramadhan Masjid Al Hidayah, Cilegon

Semarak Peresmian Gerai Z-Ifthar Ramadhan Masjid Al Hidayah, Cilegon Diinput pada 02 Apr 2024  | 

Cilegon | Sabtu, 16 Maret 2024
 

Bertempat di halaman Masjid Al Hidayah yang beralamatkan di Jl. Sutan Syahrir, Kubang Sepat 001/007, Cilegon, telah dilaksanakan peresmian Gerai Z-Ifthar Ramadhan (16/03).

Program Gerai Z-Ifthar tidak hanya dimaksudkan untuk menyemarakkan bulan ramadhan, namun juga memfasilitasi dan mendorong mustahik pelaku usaha untuk dapat mengembangkan usahanya serta memaksimalkan peluang ekonomi selama bulan ramadhan.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Lurah Citangkir, Bapak Ali Wahdi, Wakil Ketua BAZNAS Kota Cilegon, Bapak Ardawi, serta perwakilan Divisi Bank Zakat BAZNAS RI, Bapak Muhammad Sholeh.

Bapak Ali Wahdi menyampaikan apresiasi setinggi tingginya atas terselenggaranya kegiatan Gerai Z-Ifthar di Masjid Al Hidayah. Kegiatan ini dinilai efektif karena berhasil merubah area masjid yang sebelumnya tidak memiliki fungsi tertentu, menjadi salah satu opsi berburu takjil dan dipenuhi masyarakat setiap sebelum waktu berbuka puasa.

Hal tersebut juga diamini salah satu peserta Gerai Z-Ifthar Masjid Al Hidayah, Ibu Neneng. Beliau menuturkan omset harian yang diperoleh dari Gerai Z-Itfhar jauh melebihi pendapatan hariannya sebelum bergabung di Gerai Z-Ifthar Ramadhan.

Masjid Al Hidayah Kota Cilegon merupakan salah satu titik Gerai Z-Ifthar Ramadhan dari total 20 titik yang tersebar di berbagai wilayah, bekerja sama dengan DKM dan BAZNAS Daerah setempat.

Semarak Peresmian Gerai Z-Ifthar Ramadhan Masjid Al Hidayah, Cilegon Semarak Peresmian Gerai Z-Ifthar Ramadhan Masjid Al Hidayah, Cilegon